Asuransi

Cara Memilih Asuransi Yang Baik Untuk Ibu Rumah Tangga

×

Cara Memilih Asuransi Yang Baik Untuk Ibu Rumah Tangga

Share this article
cara memilih Asuransi yang baik
Temukan keajaiban perawatan kecantikan yang menghidupkan kilau alami Anda. Dalam dunia Beauty & Care disini , keindahan Anda adalah prioritas. Dari produk perawatan kulit yang melembutkan dan menyegarkan hingga kosmetik yang meningkatkan rasa percaya diri, Produk ini hadir untuk merawat Anda dari dalam dan luar.

Mengetahui  cara memilih Asuransi yang baik, memang memiliki arti tersendiri untuk keluarga anda. Karena Memiliki seorang ibu adalah anugrah terbesar dalam hidup manusia, meskipun seorang ayah adalah kepala rumah tangga namun Sosok ibu sangatlah penting bagi keberlangsungan rumah tangga. Seorang ibu mampu melakukan semua pekerjaan baik itu yang sulit maupun tidak.

Banyak orang berpendapat bahwa seorang ibu rumah tangga yang tidak bekerja tidak membutuhkan asuransi karna mereka hanya berada didalam rumah, hanya saja mereka tidak tahu jika seorang ibu rumah tangga memiliki potensi besar untuk mengurangi anggaran belanja rumah tangga. Kenapa?

Dengan adanya seorang ibu, mereka dapat mengatur pengeluaran rumah tangga sehingga tidak ada uang yang terbuang percuma, terutama ketika mereka telah memiliki anak. Keungtungan selanjutnya adalah anda tidak perlu menyewa asisten rumah tangga yang artinya menghemat pengeluaran anda.

Selain itu seorang mereka bisa mengurus anak- anaknya dan juga bekerja untuk mencari nafkah dan masih banyak lagi. Coba anda membayangkan apa jadinya jika seorang ibu tidak ada? Anda harus menyewa asistant rumah tangga untuk memasak dan bersih-bersih rumah, anda harus membayar supir untuk mengantar jemput anak anda kesekolah, anda harus membayar guru privat dan lainnya. Lalu sebesar apa uang yang harus anda keluarkan tiap bulannya?

Oleh karena itu ada baiknya untuk melindungi sosok ibu rumah tangga dari segala macam resiko yang mungkin terjadi, diantaranya seperti penyakit kanker serviks, atau kanker payudara yang saat ini banyak diderita wanita, ataupun resiko yang mungkin terjadi saat kehamilan dan melahirkan.

Baca Juga :   Cara Memilih Asuransi Pendidikan Yang Tepat Untuk Pemula

Lalu jenis perlindungan seperti apa yang harus diberikan? Asuransi adalah salah satu jenis perlindungan yang dapat anda berikan kepada ibu/istri anda.

Selanjutnya Asuransi jenis apakah yang sebaiknya diberikan kepada ibu/istri anda? Berikut ini akan diulas:

Cara Memilih Asuransi Yang Baik

1. Berlisensi AAJI

Metode pertama ini, merupakan tip penting untuk mengkonfirmasi apakah penjual asuransi adalah agen resmi yang telah terdaftar atau hanya broker. Apa yang membuat hal-hal seperti ini penting? jika seseorang menjadi agen resmi maka dia akan memiliki tanggung jawab besar untuk produk asuransi yang dia jual.

Bagaimana kita memastikan bahwa agen asuransi itu resmi? yaitu dengan bertanya tentang keanggotaan AAJI (Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia). Setiap agen resmi harus sudah terdaftar dan memiliki kartu AAJI, baik sementara dan berlisensi penuh.

2. Kenalan Dulu Dengan Perusahaan Asuransi

Anda tidak perlu tergesa-gesa dan bingung ketika membeli produk asuransi, tetapi juga tidak terlalu lama, karena perlindungan asuransi sangat diperlukan di dunia yang tidak terduga ini, Anda tidak tahu kapan Anda sakit atau mengalami kecelakaan atau bahkan lebih buruk mati. Untuk menentukan kredibilitas suatu perusahaan bukan perkara mudah, tetapi anda harus mempelajari itu.

Usia perusahaan sangat menentukan kredibilitas suatu perusahaan karena membuktikan keberadaan perusahaan yang terus berjalan melalui berbagai kesulitan ekonomi dari waktu ke waktu. Hanya saja seringkali usia perusahaan tidak berbanding lurus dengan kualitas layanan dan produk, karena ada beberapa yang sudah tua tetapi terikat dengan model manajemen lama sehingga akhirnya tidak berkembang, tetapi setidaknya ini adalah hal pertama Anda perlu bertanya.

Baca Juga :   Pentingnya Asuransi Untuk Wanita Karir Jaman Now!

3. Bandingkan Dengan Asuransi Lain

Untuk metode terakhir ini, Anda biasanya secara sukarela pergi ke agen asuransi, karena membandingkan produk adalah hak konsumen, jadi lebih baik mendapatkan produk asuransi terbaik dari yang sudah ada. Tidak perlu terburu-buru, mintalah beberapa perusahaan asuransi untuk membuat ilustrasi dan mulai mempelajari produk asuransi. Tentu saja perbandingan yang dilakukan tidak terlepas dari pengetahuan tips sebelumnya, sehingga ketika mendapatkan produk asuransi yang paling tepat itu adalah hasil pertimbangan yang cermat.

Baca juga : Ketahui Dulu Prinsip-Prinsip Asuransi Biar Gampang Saat Anda Klaim Nanti!

Asuransi Yang Baik Untuk Ibu Rumah Tangga

1. Asuransi Kesehatan

Asuransi kesehatan sangat penting bagi seorang ibu, meskipun diperusahaan suami anda sudah menyediakan tunjangan kesehatan untuk keluarga anda namun kembali lagi pada dasarnya apakah tunjangan kesehatan itu cukup? Karna biaya rumah sakit yang semakin lama semakin mahal. Oleh karena itu anda haruslah menambah polis asuransi untuk menunjang dana kesehatan istri anda selain tunjangan yang diberikan oleh perusahaan.

2. Asuransi Kesehatan yang melindungi Kehamilan dan kelahiran

Pada saat hamil maupun melahirkan, banyak resiko yang mungkin saja terjadi pada istri anda, oleh karena itu asuransi kesehatan ini diperlukan karena mereka akan menjamin mulai dari bayi dalam kandungan, saat persalinan, lalu komplikasi saat persalinan dan juga risiko kematian.

Baca Juga :   Inilah Jenis Asuransi Kecelakaan yang Harus Kamu Ketahui

3. Asuransi Jiwa

Berikan rasa aman kepada seorang ibu dengan asuransi Jiwa, bukan hanya kepada ibu rumah tangga namun juga seorang ibu yang bekerja diluar rumah. Karena apa? Seorang ibu yang bekerja jauh lebih membutuhkan perlindungan yang lebih kompleks.

Meskipun begitu bukan berarti ibu rumah tangga tidak membutuhkan asuransi jiwa ya! Pada dasarnya jam kerja ibu rumah tangga sama saja seperti seorang ibu yang bekerja. Mereka juga bekerja mulai pagi hingga petang bahkan ada yang sampai malam. Oleh karena itu bisa dipastikan ibu rumah tangga juga butuh asuransi Jiwa.

Keuntungan jika seorang ibu memiliki asuransi jiwa adalah, asuransi ini bukan hanya melindungi sang ibu namun juga keluarganya. Selain itu uang pertanggungan dari asuransi jiwa ini cukup besar sehingga mampu membantu keluarga.

Asuransi Jiwa bagi ibu meliputi didalamnya adalah pertanggungan terhadap penyakit berat dan juga kecacatan. Itulah beberapa jenis asuransi yang diperuntukkan untuk seorang ibu, semoga ulasan diatas dapat membantu para pembaca untuk memilih asuransi terbaik untuk orang-orang yang penting dihidup kita.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *